Home » » Kartu Grafis NVIDIA GeForce GTX

Kartu Grafis NVIDIA GeForce GTX

Written By Simulasi Komunikasi Digital on Minggu, 27 Oktober 2013 | 21.49


untuk meningkatkan pemasaran produk kartu grafis unggulannya di pasaran menjelang musim liburan akhir tahun ini, NVIDIA tampaknya bakal kembali memberlakukan musim promo besar-besaran terbarunya berupa program penawaran menarik bundel game gratis AMD Never Settle.

Mulai diberlakukan pada hari Senin tanggal 28 Oktober hingga 26 November 2013 mendatang, bagi siapapun yang membeli model kartu grafis GeForce GTX 760, 680, 670, 660Ti, 660, GTX 770, GTX 780 atau GTX TITAN akan mendapatkan minimal sebuah video game gratis.

Terutama khusus bagi yang membeli model kartu grafis GeForce GTX 760, 680, 670, 660Ti dan 660, akan mendapatkan bundel berupa dua video game berjudul “Assassin’s Creed IV: Black Flag” dan “Tom Clancy’s Splinter Cell Blacklist”.

Sedangkan untuk dua model lainnya yaitu GTX 770 dan GTX 780, serta sebuah model kartu grafis high-end GTX TITAN, NVIDIA juga telah menyiapkan video game berjudul “Batman: Arkham Origins” yang dibundel dengan dua judul video game lainnya yang telah disebutkan sebelumnya.

Selain itu, semua bundel ternyata juga termasuk pemberlakuan diskon untuk pembelian sebuah konsol game genggam NVIDIA Shield. Tidak seperti biasanya yang dipasarkan dengan harga normal sebesar 299 USD, namun setelah dikenakan diskon maka harga konsol game genggam NVIDIA Shield tersebut kabarnya hanya dijual seharga 249 USD atau bahkan bisa dibanderol hanya sebesar 199 USD saja per unitnya.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan tinggalkan komentar anda ,

Popular Posts

Comment

Random Post

Artikel Rekomendasi

Artikel Terbaru

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Four Technology - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger